Kelompok Siaga Bencana Desa Wisolo melakukan Evaluasi Kajian Resiko Bencana. Desa Jono, Sambo, Wisolo dan Baluase merupakan 4 (empat) desa dampingan Yayasan Pusaka Indonesia (YPI)-Caritas dalam program Pengurangan Resiko Bencana dan Livelihood di kecamatan Dolo Selatan, kabupaten Sigi propinsi Sulawesi Tengah.

Kajian resiko bencana ini membahas mengenai tingkat ancaman, kerentanan dan kapasitas desa dalam menghadapi suatu ancaman. Warga khususnya kelompok siaga bencana desa, menjadi pihak yang pertama sekali berhadapan apabila datang ancaman atau bencana. Sehingga pemahaman dan peningkatan kapasitas mereka menjadi hal yang penting dilakukan, guna meminimalisir dampak yang ditimbulkan.

Kita Kenal, Kita Paham, Kita Selamat