Kelompok tani dan ternak desa Sambo, kecamatan Dolo Selatan kabupaten Sigi, propinsi Sulawesi Tengah, sudah mulai menuai hasil. Program pemberdayaan ekonomi dan pengurangan resiko bencana (prb) Yayasan Pusaka Indonesia (YPI) dan Caritas, menunjukkan hasil yang diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan warga penerima manfaat.

Ternak kambing yang dikelola kelompok, sudah melahirkan anak kambingnya. Sawah pun sudah menuai hasil, warga memanen padi mereka dan melakukan penjemuran. Semoga kegiatan ini terus berkelanjutan dan menambah semangat warga untuk menata kembali kehidupan mereka, di tengah situasi sulit saat ini.

#dirumahaja