Yayasan Pusaka Indonesia dengan dukungan Caritas Swiss, menyelenggarakan pelatihan Sistem Informasi Desa (SID) bagi operator dan pemerintah desa (29 s/d 30 Maret 2022) di Taman Jati desa Lengaleso, Kabupaten Sigi propinsi Sulawesi Tengah. Kegiatan ini merupakan rangkaian dari program Disaster Risk Resilience in Central Sulawesi (DiRiReCS).

Yayasan Pusaka Indonesia (YPI) bersama Yayasan Pusaka Uwelu (YASALU) dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Sigi (PMD) melaksanakan kegiatan pelatihan sistem informasi desa hari ke dua di Taman Jati Langaleso Kabupaten Sigi. 30/03/2022.

Kegiatan ini merupakan rangkaian dari pengembangan sistem informasi desa yang sementara digarap oleh YPI, Yayasan Pusaka Uwelu (YASALU) dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Sigi di Kecamatan Dolo Selatan dan Kecamatan Dolo Barat.

Sebagai Informasi, YPI dan YASALU akan melakukan pendampingan intens di 24 desa di kecamatan Dolo Selatan dan kecamatan Dolo Barat selama tiga bulan ke depan paska pelatihan. Pendampingan tersebut bagian dari rangkaian kegiatan yang diharapkan dapat memberi sumbangsih terhadap perkembangan sistem informasi desa.